Sunday 26 August 2018

Materi Bengkel Diri: Melejitkan Potensi Diri

Potensi diri adalah suatu kekuatan di dalam diri yang mungkin belum muncul atau belum tampak bahkan oleh diri kita sendiri. Potensi diri merupakan karunia dari Allah yang bisa kita kembangkan agar kita lebih bermanfaat baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain. 

Sesungguhnya tiap insan adalah juara. Dimulai dari proses kehadiran diri kita di dunia sudah menunjukkan kalau kita adalah juara. Ribuan sperma berebut untuk mendekati sel telur dan pada akhirnya hanya ada satu yang bisa menjadi juara untuk bersatu dan menjadi embrio, menjadi calon diri kita kemudian. 

Allah pun berfirman dalam At-Tin ayat 4, "Sungguh, Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-baiknya." Seharusnya hal ini bisa membuat kita merasa percaya kalau kita dihadirkan di dunia dengan suatu keistimewaan yang telah diberikan oleh Allah. 

Dalam surat Al isro ayat 70, Allah juga menjelaskan tentang keistimewaan penciptaan manusia di dunia ini. "Dan sungguh, Kami telah memuliakan anak-cucu Adam, dan Kami angkut mereka di darat dan di laut, dan Kami beri mereka rezeki dari yang baik-baik dan Kami lebihkan mereka di atas banyak makhluk yang Kami ciptakan dengan kelebihan yang sempurna."

Potensi diri mana setiap manusia bermacam-macam adanya. Setiap orang memiliki potensi yang berbeda dengan orang lain. Potensi yang terpendam dalam diri akan lebih mudah muncul kalau kita merasa membutuhkan potensi tersebut. Memahami tujuan hidup akan membantu kita untuk lebih memahami apa potensi diri yang kita butuhkan dan harus lebih kita tonjolkan untuk mencapai tujuan hidup tersebut. 

...bersambung

Resume dari materi Bengkel Diri, 25 Agustus 2018
Melejitkan Potensi Diri-Life Mapping Strategy
Oleh Ummu Balqis, Kepala Sekolah Bengkel Diri

#30dwc #30dwcjilid14 #squad6 #day5

No comments:

Post a Comment