Saturday, 27 May 2017

Nice Home Work ( NHW #2 ) Checklist Indikator Profesionlisme Perempuan


Tibalah kita pada Nice Home Work #2 matrikulasi Institut Ibu Profesional #batch4. Kali ini kita diminta membuat “Checklist  Indikator Profesionalisme Perempuan”, sebagai individu, istri dan ibu.
Kita diminta membuat indikator yang kita sendiri bisa menjalankannya. Sebenarnya sih untuk tugas ini disarankan berdiskusi dengan suami dan anak-anak tentang harapan mereka pada kita sebagai istri dan ibu. Akan tetapi apalah daya suami mah geleng-geleng dan senyum aja pas ditanyain tentang ini.
So, mari kita kerjakan tugas ini dan semoga bermanfaat untuk diri sendiri, suami, anak dan orang-orang disekitar kita.
Dalam membuat indikator menurut tim matrikulasi IIP, kunci keberhasilanya adalah SMART, yaitu Spesific, Measurable, Achievable, Realistic dan Timebond.
Dan berikut “Checklist  Indikator Profesionalisme Perempuan” dari saya sebagai individu, istri dan ibu.
·      Sebagai individu
o  Bertaqwa
§  Sholat lebih tepat waktu
§  Menambah kualitas dan kuantitas ibadah sunnah
§  Melanjutkan program hafalan Al Qur’an, One Day One Line (ODOL)
§  Melanjutkan program hafalan Hadits, Just One Day One Hadits (JODOH)
§  Mendaftar program belajar Bahasa Arab (BISA)
§  Membaca dengan seksama dan membuat resume kajian yang diikuti
§  Membaca buku agama minimal 1 buku dalam 1 bulan
§  Memperbaiki attitude untuk lebih sesuai dengan sunnah Rasulullah baik cara bicara maupun perilaku.
o  Sehat
§  Menjaga pola makan (melanjutkan kursus pola makan?)
§  Rutin olahraga minimal 3 kali satu minggu setiap pagi atau sore ditambah dengan renang 1x seminggu
§  General check up 1x setahun
§  Check up dokter gigi 2x setahun
o  Cerdas
§  Belajar Bahasa Inggris lagi, jadwalkan 1x seminggu untuk belajar
§  Membaca dan membuat resume buku statistik atau Ekonomi minimal satu buku satu bulan, jadwalkan 1x seminggu untuk membaca
§  Membuat tulisan tentang data statistik dan analisisnya minimal 1x dalam 3 bulan
o  Cantik
§  Rutin untuk melakukan skincare (Cuma bersihin muka, pakai krim siang, krim malam sama maskeran 2x seminggu aja gak bisa konsisten. Duhhhhh!!)
§  Rutin untuk melakukan bodycare (luluran dan pakai lotion adalah hal yang berattttt bagi saya)
o Terampil
§  Cooking, rutin memasak menu sehat untuk keluarga setiap hari, membuat kue minimal 1x seminggu, dan mencoba resep baru minimal 1x sebulan
§  Writing, aktif lagi nulis di blog minimal 3x seminggu
§  Gardening, mulai program weekend berkebun.
o  Rajin Sodaqoh
§  Melanjutkan program sodaqoh yang sudah berjalan
o  Menjaga Silaturahim dengan saudara dan teman
§   Menelpon keluarga minimal 2x seminggu
§   Menelpon salah satu teman jauh 1x seminggu
§   Mengirimkan hadiah untuk saudara atau teman minimal 1x sebulan
§   Berbagi makanan dengan tetangga dan teman kantor minimal 1x seminggu
§   Membuat jadwal mudik ke rumah orang tua dan mertua
·      Sebagai istri
o  Lebih hormat dan lebih santun berbicara dengan suami
o  Keep romantic
o  Lebih memperhatikan kebutuhan suami
o  Meningkatkan kualitas dan kuantitas komunikasi (diefektifkan pillow talk)
o  Memanage keuangan keluarga dengan lebih baik
§  Membuat target dan realisasi setiap bulan
§  Melanjutkan program rutin menabung
§  Menyusun wishlist jangka panjang dan jangka pendek
·        Sebagai ibu
o  Menjadi teladan anak dengan terus berproses menjadi individu dan ibu yang baik, salah satunya dengan mengikuti matrikulasi Institut Ibu Profesional
o  No more angry, belajar menahan diri dan melembutkan ucapan pada anak.
o  Memberlakukan jam no gadget untuk diri sendiri dan full fokus pada anak jam 17.00 – 21.00
o  Membuat jadwal harian kegiatan bersama anak dalam seminggu
o  Membaca dan membuat resume buku parenting minimal 1x sebulan
o  Menyediakan waktu khusus untuk mendengarkan cerita anak tentang harinya
o  Menerapkan kembali sistem reward dan punishment
Ffffiiuuuuh banyak juga ternyata ya checklist yang ada di kepala. Dan sebenarnya daftar ini sudah ada di dalam buku agenda saya sejak bertahun-tahun lalu. Hanya saja untuk penerapannya kembali pada sifat buruk saya yaitu tidak konsisten. Padahal saya sudah terbiasa menuliskan checklist seperti ini sejak masa kuliah dulu.
Well semoga dengan bergabung di Institut Ibu Profesional ini saya bisa menjadi Ibu yang lebih profesional lagi sehingga bisa lebih konsisten menjalankan misi-misinya.
(setelah ini akan dibuat versi tabel capaiannya agar lebih mudah dibuat pengukurannya)

2 comments:

  1. Semangat mbak.. Semoga tercapai semua listnya. Aamiin.

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe makasih mbak marita. list yang terpendam lama akhirnya muncul lagi ini mbak :-)

      Delete