Tuesday 12 December 2017

Mandiri, Kebiasaan yang Perlu Dilatih, Latihan yang Perlu Dibiasakan

Sudah masuk hari ke-13 dalam tantangan melatih kemandirian  bersama my partner si anak ragil. Alhamdulillah progressnya luar biasa. Saya harus banyak-banyak bersyukur. Dan benar saja anak-anak itu adalah sebuah kanvas putih dan kita orang tua adalah pelukisnya. Kita yang menentukan bagus tidaknya lukisan itu nantinya. 

Alhamdulillah saya diberi kesempatan untuk belajar memantaskan diri sebagai individu, istri dan juga ibu yang baik melalui Institut Ibu Profesional. Saya yang gak punya bekal apa-apa sebelumnya dalam memasuki dunia rumah tangga bisa menyerap banyak ilmu dari komunitas keren ini. Selain materi yang luar biasa pada setiap level, saya juga dipertemukan dengan teman-teman yang luar biasa. Terakhir saya dibuat melongo dengan kehadiran Mbak Ilva yang mengusung bahasan tentang Family Branding dalam CoD alias Celebrity of the Day. Semoga next time ada kulwap tentang ini agar saya bisa belajar lebih banyak lagi. 

Kembali ke progress melatih kemandirian anak ragil. Beberapa hari lalu ditengah kehebohan pagi kami yang agak kesiangan, kawan-kawan kecil saya meminta tolong untuk dibukakan kancing seragam dan dipasangkan ikat pinggang pada celana mereka. Jadi ceritanya si bude kalau setrika baju pasti dipasang semua kancingnya biar rapi. Oke sih meski agak ribet saat mau pakainya. Nah waktu itu saya bilang, "Lain kali seragamnya disiapkan pas malam aja gimana? Kan enak pagi gini tinggal pakai. Gak repot."

Malam harinya saya ingatkan mereka untuk menyiapkan seragam seperti yang saya katakan saat pagi. Mereka menyiapkan seragam, membuka kancing-kancing seragam dan memasang ikat pinggangnya juga. Keesokan paginya mereka baru merasakan manfaaat dari apa yang sudah mereka lakukan di malam hari. Ritual pagi jadi lebih cepat. 

Nah yang buat saya bersyukur adalah malam berikutnya tanpa diingatkan anak ragil sudah menyiapkan seragam dengan sendirinya. Setelah selesai belajar dan gosok gigi sebelum tidur, dia langsung menyiapkan seragamnya. Saya gak mau ketinggalan momen untuk merekam aktivitas ini. Tapi rupanya dia keberatan kalau kegiatannya direkam, malu dia. Tenang nak, insya Allah apa yang kita rekam, tulis dan bagikan ini bisa menginspirasi ibu-ibu lain dalam melatih kemandirian anak-anaknya. Seperti halnya Ummi yang juga banyak terinspirasi dari ibu-ibu hebat melalui tulisannya dalam hal memberikan yang terbaik untuk keluarga. 


Anak ragil sedang menyiapkan seragam


#harike13
#gamelevel2 
#tantangan10hari 
#melatihkemandirian 
#kuliahbunsayiip 
#kelasbundasayang 
#institutibuprofesional 
#iippekalongan 
#iipsemarang 
#iipjateng

No comments:

Post a Comment